
"Janganlah kalian mendahului Ramadan dengan berpuasa sehari atau dua hari sebelumnya, kecuali bagi orang yang memang sudah terbiasa berpuasa (sunnah)." (HR. Bukhari & Muslim)
Namun, larangan ini tidak berlaku bagi yang ingin menyelesaikan qadha dengan segera.
Batas Akhir Qadha di Bulan Syaban
Bulan Syaban adalah kesempatan terakhir untuk mengqadha sebelum Ramadan datang lagi. Ada pendapat yang melarang puasa setelah 15 Syaban karena mendekati Ramadan, tetapi ini hanya berlaku untuk puasa sunnah, bukan qadha.
Dikutip dari NU Online, Alhafiz Kurniawan menjelaskan bahwa dalam mazhab Syafi’i, qadha setelah 15 Syaban tetap diperbolehkan. Larangan puasa di akhir Syaban lebih kepada persiapan menyambut Ramadan, bukan untuk qadha yang wajib.
Jika qadha tetap tertunda hingga Ramadan berikutnya tanpa uzur, maka tetap harus mengqadha setelah Ramadan dan membayar fidyah untuk setiap hari yang belum diganti.
Baca Juga: Kisah Dibalik Nama Nabi Ibrahim Disebut Dalam Tahiyat Akhir.
Qadha puasa Ramadan adalah kewajiban yang harus ditunaikan sebelum datang Ramadan berikutnya. Jangan sampai menunda hingga harus membayar fidyah! Qadha sebaiknya dilakukan secepatnya, Hindari hari-hari yang dilarang untuk berpuasa, Jika terlambat tanpa uzur, harus membayar fidyah
Jadi, sudah siap mengganti puasa yang terlewat? Yuk, segera qadha sebelum terlambat! Semoga Allah SWT memudahkan ibadah kita dan menerima setiap amal kebaikan. Aamiin!