BAITULLAH.CO.ID – Media sosial seakan-akan menjadi makanan sehari-hari setiap orang. Bagaimana tidak, semua informasi yang dibutuhkan ada disana. Sebagian besar Masyarakat Indonesia khususnya anak muda mengakses media sosial untuk mencari hiburan dan informasi yang dibutuhkan bahkan menjadikan media sosial sebagai ladang untuk memperoleh pendapatan.
Tetapi dalam menggunakan media spsial perlu memperhatikan beberapa hal yang sesuai dengan pandangan Islam. Islam sebagai agama yang menuntun umatnya untuk selalu mengutamakan berbuat baik dalam setiap sisi kehidupan, termasuk memiliki batasan-batasan bagi umatnya dalam menggunakan media sosial secara bijak dan tetap memperhatikan etika dan moral.
Baca Juga :
Kesalahan Pada Saat Tawaf, Jemaah Wajib Tahu!
Berikut adab bermedia sosial menurut pandangan islam:
1. Mencari informasi yang bermanfaat
Adab yang pertama adalah menggunakan media sosial untuk mencari informasi yang bermanfaat. Kita harus bisa menggunakannya dengan bijak dan positif, sebagaimana Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa menempuh satu jalan (cara) untuk mendapatkan ilmu, maka Allah pasti mudahkan baginya jalan menuju surga." (HR. Muslim)
2. Mencari tahu sumber informasi
Adab yang kedua adalah mencari tahu sumber informasi yang didapatkan, karena zaman sekarang semakin canggih teknologi maka banyak orang yang memanfaatkannya untuk hal-hal yang kurang baik salah satunya menyebarkan hoax. Sebagai seorang muslim kita harus bersikap tabayyun terlebih dahulu dalam menerima informasi. Karena apapun yang kita sebarkan akan diminta pertanggung jawabannya. Sebagaimana firman Allah SWT pada Al-Quran,
“Hai orang-orang yang beriman, jika datang kepadamu orang fasik membawa suatu berita, maka periksalah dengan teliti agar kamu tidak menimpakan suatu musibah kepada suatu kaum tanpa mengetahui keadaannya yang menyebabkan kamu menyesal atas perbuatanmu itu.” (QS. Al-Hujurat [49]:6)
3. Tidak menebarkan kebencian dan berita palsu
Adab ketiga adalah tidak menebarkan kebencian atau berita palsu, itu termasuk ke dalam akhlak yang tercela yang pasti bertentangan dengan ajaran agama Islam. Sebagaimana Allah SWT bersabda,
4. Menjaga Attitude
Adab keempat sebagai seorang muslim kita harus bisa menjaga perbuatan dan perkataan kita, termasuk dalam bermedia sosial. Jangan sampai perbuatan atau perkataan kita menyakiti perasaan orang lain. Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda,
"Hendaklah engkau lebih banyak diam, sebab diam dapat menyingkirkan setan dan menolongmu terhadap urusan agamamu." (H.R. Ahmad).
5. Jadikan media sosial sebagai saran menyebarkan kebaikan
Adab yang terakhir adalah menjadikan media sosial sebagai sarana untuk menyebarkan kebaikan, zaman sekarang banyak konten-konten dakwah yang dibuat oleh figur islam untuk menyebarkan kebaikan. Maka dari itu pandai-pandailah kita dalam menggunakan media sosial untuk kebaika. Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda,
“Barangsiapa yang menunjuki kepada kebaikan maka dia akan mendapatkan pahala seperti pahala orang yang mengerjakannya” (HR. Muslim)